08 June 2007

SMBFS (komunikasi antara linux dengan window)


Untuk dapat menggunakan secara bersamaan berkas-berkas di server Windows Anda membutuhkan dukungan SMB (smbfs).

Anda perlu men-download utilitas filesystem SMB di ftp://sunsite.unc.edu/pub/Linux/system/filesystems/smbfs/smbfs.tgz (yang terbaru smbfs-2.0.1) dari Sunsite.

Pemasangan
Untuk memasang utilitas smbfs, ketikkan

zcat smbfs.tgz | tar xvf -

untuk meng-uncompress berkas-berkasnya ke masing-masing direktorinya. Anda akan mendapatkan direktori smbfs-2.0.1 dalam hal ini. Pindahlah ke direktori ini. Bacalah berkas README dan suntinglah Makefile bila perlu.
Pemasangan smbfs bergantung pada versi kernel yang Anda gunakan. Untuk kernel 1.2, Anda cukup mengetikkan 'make'. Kemudian mengetikkan 'make install' akan memasang berkas-berkas executable dan manual (man).

Jika Anda menggunakan kernel 2.0 ke atas, kemungkinan Anda harus meng-compile ulang kernel. Dalam versi-versi tersebut, bagian kernel dari smbfs sudah termasuk di dalam direktori (atau subdirektorinya) source. Untuk mengetahui apakah kernel perlu di-compile ulang ketikkan

cat /proc/filesystems

Seharusnya ada baris yang memberi tahu bahwa kernel mengenali smbfs.
Jika tidak ada smbfs, Anda dapat meng-compile ulang kernel atau menambahkan smbfs sebagai module. Jika meng-compile ulang, Anda seharusnya mengetikkan 'make config' dan ketika ditanya mengenai penambahan dukungan untuk filesystem SMB jawab ya. Sesudah kernel terpasang dengan baik, lakukan reboot, periksalah /proc/filesystems dan jika semua OK lanjutkan dengan pemasangan utilitas smbfs. Pindahlah ke direktori smbfs yang tadi Anda buat (melalui expand/uncompress), dan ketikkan 'make'. Setelah proses compile selesai ketikkan 'make install' untuk memasang berbagai utilitas dan manualnya (man).

Menggunakan SMBFS (mount)
Pada contoh berikut dimisalkan bahwa server WinNT diberi nama 'MYDOM_NT' dan menggunakan direktori C:\PUB\HTMLDOCS secara bersamaan dengan nama share 'HTMLDOCS' tanpa password. Di mesin Linux buatlah sebuah direktori baru /mnt/MYDOM_NT. Sekarang ketikkan perintah

smbmount //MYDOM_NT/HTMLDOCS /mnt/MYDOM_NT -n

untuk melakukan mount filesystem SMB (windows share). Jika yang di atas tidak bisa, cobalah

smbmount //MYDOM_NT/COMMON /mnt/MYDOM_NT -n -I 172.16.0.3

Mengetikkan perintah

ls /mnt/MYDOM_NT

akan menunjukkan daftar semua berkas di bsol;bsol;MYDOM_NT\PUB\HTMLDOCS (menggunakan notasi berkas Windows).

No comments: